INFO TERKINI
PERKEMBANGAN COVID 19 DI KOTA PEKANBARU 16 MEI 2020
Update sampai dengan hari ini 16 Mei 2020 total kasus COVID-19 di Kota Pekanbaru positif 39 orang (tidak ada kasus baru), 26 orang sembuh dan pulang, 9 orang masih dirawat isolasi, 4 orang meninggal dunia. Sementara untuk Pasien Dalam Perawatan (PDP) sebanyak 451 orang (bertambah 4 orang), 239 orang sehat dan pulang, 162 orang dirawat, 50 orang meninggal dunia. Untuk Orang Dalam Pemantauan (ODP) tercatat sebanyak 4.630 orang (bertambah 232 org), 4.174 orang selesai pemantauan dan 456 orang masih dalam pemantauan.
Hari ini juga telah dilaksanakan Rapid Test masal oleh Pemerintah Kota Pekanbaru yang Bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia yaitu di Kelurahan Tobek Godang dan kelurahan Delima Kecamatan Tampan dengan sasaran 23 RW. Kegiatan tersebut juga diiringi dengan pelaksanaan penyemprotan disinfektan di lingkungan 2 Kelurahan tersebut yang didampingi langsung oleh Walikota Pekanbaru Firdaus, ST. MT. Dari hasil pemeriksaan tersebut terdapat sebanyak 203 orang dan reaktif ada 9 orang di kelurahan tabek gadang. Sementara di Kelurahan Delima sebanyak 116 orang dan reaktif 1 orang. Total 10 orang reaktif dan sudah diambil swap laboratorium untuk dikirim ke RSUD Arifin Ahmad.
“Nanti selanjutnya hari selasa kita akan lakukan kegiatan yang sama di Kelurahan Sidomulyo Barat dan pasar di Kecamatan tampan” ungkap Juru Bicara Gugus Tugas COVID-19 Pekanbaru Dr. Mulyadi, SPBP.
Selain itu, Walikota Pekanbaru juga mengajak seluruh masyarakat di Kota Pekanbaru agar mengikuti imbauan pemerintah seperti Physical Distancing, menggunakan masker, rajin mencuci tangan dan lain-lain, agar Covid-19 ini bisa cepat selesai.